Langsung ke konten utama

Prelude in E Minor

Sambil memutar Prelude in E Minor: Bella memintaku mengirim foto untuk kartu ucapan perpisahan Mbak Rizka, ia akan pergi dari kantor ini.

“Aku lagi di jalan, kalau aku udah di kantor kukirim ya.”

Kubuka facebook sebagai tempat yang menyimpan paling banyak foto. Sedikit pusing memilih foto mana yang aku aku kirimkan, ada yang tampak gemuk, tampak kumal, tidak menarik, padahal memang begitulah perawakanku sebetulnya.

Kunyalakan iPod lalu kupilih Chopin Prelude in E minor, yang kuputar berkali-kali dikarenakan suasana hatiku sedang sendu. Sambil menarik kursor ke arah bawah kubuka foto-foto lama yang sampai aku sudah lupa kapan peristiwa di dalamnya terjadi. Tiba-tiba kutemukan fotoku tersenyum ceria di laboratorium komputer kampus saat membantu Pak Rimawan bereksperimen, ada pula foto saat tubuhku tersungkur di pelataran rumah Doyo Lama Papua, foto masak bersama teman-teman di rumah Gerry, dan lainnya. Semuanya ekspresi senyum. Entah apa yang kurasakan waktu itu, apakah memang bahagia atau senyum semu karena pada umumnya kalau sedang difoto manusia selalu tersenyum.

Lagi-lagi, dengan kemelankolisan tingkat tinggi aku merindukan hidupku yang dulu. Hidup yang tidak akan pernah kembali lagi, yang bahkan untuk menenggelamkan diri di dalamnya tidak akan membuat apapun lebih baik.

Semalam, aku berbincang dengan Suke. Kegalauan demi kegalauan kami kisahkan. Selalu menyenangkan bercerita pada sahabat, meski tidak ada solusi yang saling kami tawarkan, setidaknya ada kelegaan seusai obrolan itu. Aku menyeletuk tentang Tiga Babi Kecil. Bukan judul buku anak yang legendaris itu, Tiga Babi Kecil adalah kelompok kami saat jadi sukarelawan erupsi Merapi. Betapa “apa banget” dan “siapa banget” kami waktu itu, enam kawanan yang tidak punya kerjaan dan dengan lagak heroiknya bersikeras jadi sukarelawan. Hadir di barak pengungsian hanya dengan tawaran mendongeng dan menamai kegiatan tersebut sebagai trauma healing. Tak ada insentif, tak ada pujian, seingatku aku berangkat hanya demi menjemput kesenanganku berbagi tawa dengan para pengungsi.

“Senang ya waktu itu.”
“Iya Sob, indah banget masa-masa itu.”
“Pasti akan ada kebahagian seperti itu lagi di masa depan.”

Kalimat itu kuucapkan cepat-cepat sebagai remku dari deru gagal move on yang terlalu sering kurasakan. Masa lalu masih seperti yang dulu, membelenggu, seakan hanya ada indahnya. Candu.

Aku akan selalu berusaha meraih kebahagiaan besar itu lagi, dan kalimat yang kukatakan pada Suke malam tadi akan selalu kuingat.

Prelude in E minor masih berkumandang di telinga, kucoba mencari tahu apa makna dari lagu ini di internet. Salah satu sumber mengartikannya sebagai suffocation. Mati lemas.

Hari ini aku seperti makin mengenal diriku, sekaligus makin tak memahaminya. Apa yang kuinginkan, apa yang kutuntut dari hidup ini, dan kemana sesungguhnya aku ingin berlari. Aku merasa bahagia dan sadar sedang bahagia saat menjemput Riski di bandara Adi Sucipto minggu lalu, saat naik motor keliling Ubud di sore hari, saat menyebar undangan perpisahan PAUD di Papua, saat aku usia tiga tahun dan menyadari punya mama papa yang baik hati.

Ya, Tuhan sebenarnya berikan banyak sekali kesempatan untukku merasa bahagia. Hanya kadang aku banyak kasih syarat pada diri sendiri untuk bahagia. Setiap kebahagiaan memang bersyarat, misalnya bahwa kadang aku harus berhenti khawatir kalau tidak sanggup melunasi persyaratan untuk bahagia. Bahagia memang bisa dibilang sederhana, tetapi kalau tidak pernah berkorban kurasa aku tidak akan pernah bisa merasakannya. Ingin rasanya bahagia dalam beproses, bukan bahagia setelah berhasil. Aku ingin memulai untuk hanya berkorban dan berjuang atas apa yang kucintai, entah apa yang orang katakan. Karena seringkali gemuruh dunia membuatku mencapai bahagia dengan kesusahan.

Dalam sumber lain, dikatakan bahwa Prelude in E minor berbicara tentang banyak hal dalam dua menit. Kesedihan, kerinduan, dan harapan. Kupilih fotoku bersama gerombolan murid kelas tiga SD Doyo Lama saat perpisahan untuk kartu ucapan Mbak Rizka.


ditulis 14 Juni 2013 saat hati sedang lemas-lemasnya

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Hari-hari Menjadi Ibu

Hampir tujuh tahun menjadi ibu, sekarang jadi sadar bahwa perjuangan dan perjalanan yang luar biasa itu bukan sekedar jargon atau ungkapan klise. Di dua sampai tiga tahun pertama merasakan mengurus bayi hingga batita membuat aku sadar tentang: 1. Hal yang biasa terlihat mudah, ternyata luar biasa menantang Sebut saja, menyusui, menyuapi anak sampai bisa makan sesuai porsi, tetap tenang ketika mereka sakit, atau tidak menangis ketika ASI yang baru kita perah tumpah. Hal-hal tersebut tidak pernah terpikir akan menantang ketika aku belum merasakan sendiri. 2. Ibu merespon apa yang dia dengar dan dia baca dengan cara berbeda Aku akan terima saja kalau dibilang baper, tetapi memang setelah melewati banyak proses rasanya jadi ibu membuatku lebih thoughtful dalam berucap dan menulis. Karena ibu merasakan apa yang ia dengar dan ia baca dengan mendalam, sambil memutar kembali rekaman peristiwa yang ia alami. Hal ini tidak remeh, karena mengasah empati. Suatu skill yang penting dimiliki seseor

Dalam Upacara Perpisahanku

Malam itu puluhan orang berkumpul, di ruang yang tak punya tembok, atap, lantai, maupun jendela Mereka tidak masuk lewat pintu, tetapi dari sesuatu bernama tautan   Sambutan demi sambutan, cerita indah hingga sedih, saut menyaut Ingin rasanya aku menanggapi tiap kisah yang mereka lontarkan Misalnya, ketika ada yang bilang aku orang yang tegar -- padahal tidak jarang aku mengeluh dan menangis diam-diam Atau.. Ketika ada yang mengatakan masih punya utang janji padaku, rasanya ingin kutagih tunai malam itu juga   Tapi apa, aku tak ada..  Di daftar nama peserta itu, namaku tak nampak Di layar itu, fotoku tak terlihat Ternyata begini rasanya bisa menyembunyikan tawa dan tangis tanpa harus menutup  microphone  atau kamera -- yang biasa aku lakukan beberapa bulan ini, setiap hari   Dalam upacara tersebut, tidak ada lagi kesal.. Tak ada lagi benci.. Tuntas sudah yang belum selesai Yang ada hanya rasa sayang, rasa syukur aku pernah bertemu mereka dan mencipta banyak kisah indah, unik, atau mela

Jalan Kesana

Kata mama saya, sejak dulu anaknya ini terobsesi dengan Inggris. Asumsi yang didasari oleh hobi masa kecil saya mengumpulkan post card gratisan dari majalah Bobo. Salah satu favorit saya waktu itu yang bergambar Princess Diana. Gak paham lagi, dia anggun banget dan berjiwa sosial, super ngefans! Waktu kecil belum paham tentang skandal percintaannya, jadi tiada celah baginya wkwk. Lalu suatu hari saya pasang post card tersebut di album foto, di sebelah gambar saya lagi tiup lilin ulang tahun ke-5. Kayaknya random aja waktu itu, bukan ala ala sikap yang penting untuk dikenang bertahun-tahun kemudian. Saya sendiri lupa sama sekali kejadian itu. Dan ingin ke London karena entah kenapa saya penasaran sama Inggris, belum pernah kesana, dan negara itu tampak sangat unik. Banyak musikus yang karyanya saya nikmati berasal dari Inggris, seperti The Beatles, Elton John, Sting, Coldplay. Saya selalu yakin nuansa sebuah kota berpengaruh terhadap jiwa seni warganya, semacam Jogja atau Ba